CSR Sebuku Coal Group Kunjungi Panen Padi Kelompok Binaan
CSR Sebuku Coal Group Kunjungi Panen Padi Kelompok Binaan

PT. STC – Tim CSR Sebuku Coal Group kunjungi sekaligus ikut panen padi di lokasi sawah Kelompok Tani Usaha Makmur, Desa Salino (17/03/2021).

Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka melakukan monitoring dan evaluasi program pemberdayaan budidaya padi sawah CSR Sebuku Coal Group.

Sebelumnya, CSR Sebuku Coal Group salurkan bantuan untuk kelompok tani Usaha Makmur, Desa Salino. Bantuan tersebut dirilis pada bulan Januari 2021 berupa pupuk, herbisida, insektisida dan sebagainya. Hal tersebut bertujuan untuk meningkatkan produksi maupun kualitas padi dari Desa Salino.

Kahrani selaku supervisor CSR menjelaskan, Desa Salino merupakan desa yang mengandalkan padi sawah sebagai salah satu komoditas utama perekonomian masyarakatnya. Maka, pengembangan dan peningkatan kualitas padi yang dihasilkan dari Desa Salino adalah hal yang penting. Disisi lain harapannya hal tersebut juga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Desa Salino.

Selain itu, Kahrani menyampaikan bahwa program pemberdayaan budidaya padi sawah di Desa Salino untuk Kelompok Usaha Makmur bukanlah program pemberdayaan kelompok tani yang pertama.

“Sejauh ini di Desa Salino sudah ada kelompok yang kita berdayakan untuk budidaya padi sawah ini, yang pertama Kelompok Tani Karya Bersama, kedua Semangat Baru dan yang hari ini kita sedang panen Usaha Makmur” pungkasnya Rabu (17/03/2021).

Ketua Kelompok Tani Usaha Makmur, Ramlah menjelaskan bahwa hasil panen padi kali ini tidak lepas dari sumbangsih perusahaan terhadap kelompok taninya. Karena sejauh ini banyak sekali hama tikus dan keong yang mengganggu hasil produksi padinya. Berkat bantuan dari CSR Sebuku Coal Group, masalah tersebut dapat diminimalisir.

Selain itu, Ramlah juga menjelaskan bahwa sejauh ini belum pernah ada yang benar-benar memberikan bantuan untuk kelompok mereka. “Kami sudah sering dijanjikan bantuan, mulai dari calon legislatif, perusahaan-perusahaan lain tidak ada yang pernah kasih, namun Alhamdulillah kali ini kami benar-benar dapat bantuan” tutupnya. (Amar)



Tulis Komentar

(Not showing in this page)