Panen Padi Kelompok Sungup Sejahtera, Desa Sungup Kanan
Panen Padi Kelompok Sungup Sejahtera, Desa Sungup Kanan

Sabtu, 26/4/25 – Tim CSR Sebuku Coal Group ikuti kegiatan panen padi Kelompok Sungup Sejahtera di Desa Sungup Kanan. Kegiatan panen padi ini dilaksanakan oleh anggota kelompok baik ibu-ibu maupun bapak-bapak dengan cara manual. Sehingga kegiatan panen padi ini diperkirakan akan berlangsung sekitar 15 hari kedepan.

Kehadiran tim CSR pada kegiatan panen tersebut dilakukan dalam rangka monitoring sekaligus memeriahkan kegiatan panen. Selain itu, tim CSR Sebuku Coal Group membawa produk-produk UMKM binaannya untuk disantap bersama para pemanen. Sehingga kegiatan panen tersebut juga menjadi momen kebersamaan yang hangat antara perusahaan dan masyarakat.

Kelompok Sungup Sejahtera sendiri merupakan salah satu kelompok binaan CSR Sebuku Coal Group sejak tahun 2020. Hingga saat ini, berbagai bantuan telah disalurkan oleh CSR Sebuku Coal Group dalam rangka mendukung dan meningkatkan kesejahteraan para petani tersebut. Kedepan CSR Sebuku Coal Group rencanakan pemenuhan kebutuhan lainnya untuk para petani seperti mesin perontok padi.

Sejauh ini memang para petani harus membawa hasil panennya ke pabrik di desa sebelah untuk merontok padi. Selain itu, penggunaannya juga memerlukan biaya pinjam pakai. Sehingga hal ini cukup menjadi perhatian bagi CSR Sebuku Coal Group untuk para petani padi kedepannya.

“Hari ini kita sudah mengikuti kegiatan panen padi Kelompok Sungup Sejahtera, memang evaluasi kami salah satu kebutuhan para petani padi adalah mesin perontok, tidak hanya disini, tapi di desa lain juga. Mudah-mudahan yang akan datang kami bisa bantu”, ujar Kahrani, supervisor CSR Sebuku Coal Group. (2025)



Tulis Komentar

(Not showing in this page)