Sebuku Coal Group Mulai Perkuliahan di Politeknik Kotabaru
Sebuku Coal Group Mulai Perkuliahan di Politeknik Kotabaru

Sebuku Coal Group melalui departemen CSR mulai lagi kegiatan mengajar di kampus Polteknik Kotabaru pada Selasa, 12/12/23. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Sebuku Coal Mengajar yang telah berjalan sejak tahun 2020. Program mengajar ini diisi langsung oleh supervisor CSR, Kahrani.

Sebenarnya kegiatan mengajar di kampus Poltek Kotabaru bukanlah yang pertama, hanya saja kegiatan mengajar yang di Poltek Kotabaru oleh CSR Sebuku Coal Group ini hanya dilakukan pada semester ganjil, sehingga tidak konstan sepanjang tahun. Selain Poltek Kotabaru, program Sebuku Coal Mengajar juga diselenggarakan di kampus Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Darul Ulum Kotabaru (STIT DU Kotabaru).

Program Sebuku Coal Mengajar sendiri merupakan upaya Sebuku Coal Group dalam mendukung pendidikan di Kabupaten Kotabaru dengan cara menghadirkan tenaga pendidik gratis. Melalui program ini harapannya dapat meningkatkan kualitas pendidikan dengan melahirkan SDM-SDM yang berkualitas serta dapat bersaing dalam dunia industri.

Supervisor CSR, Kahrani, menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah keseriusan Sebuku Coal Group terhadap dunia pendidikan di Kabupaten Kotabaru. “Hal ini kami lakukan sebagai bukti keseriusan bahwa kehadiran Sebuku Coal Group di Kabupaten Kotabaru memberikan banyak dampak positif, salah satunya program Sebuku Coal Mengajar ini untuk dunia pendidikan”, pungkasnya.

Kedepan program Sebuku Coal Mengajar akan terus dilakukan secara konsisten dan berkelanjutan. Disamping itu, program Sebuku Coal Mengajar sendiri telah menjadi program unggulan Sebuku Coal Group pada pilar pendidikan sesuai dengan Rencana Induk Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (RIPPM) yang diatur secara rinci dalam Kepmen ESDM No. 1824 K/30/MEM/2018 tentang Pedoman Pelaksanaan Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat. (2023)



Tulis Komentar

(Not showing in this page)